Pertemuan Koordinasi dan Evaluasi Dinas Kesehatan dan Puskesmas Tahun 2023

Pertemuan Koordinasi dan Evaluasi Dinas Kesehatan dan Puskesmas Tahun 2023 dilaksanakan mulai tanggal 2-3 Maret 2023, bertempat di Ruang Aula Lantai 2 Dinas Kesehatan Kabupaten Jayapura.  

Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Jayapura membuka secara resmi kegiatan ini dengan memberi sambutan dan arahan terkait Rapat Kerja Kesehatan Nasional (RAKERKESNAS) 2023 yang telah dilaksanakan di Jakarta pada tanggal 23-24 Februari 2023 yang lalu.

RAKERKESNAS 2023, menfokuskan  pemerataan akses kesehatan di seluruh wilayah Indonesia melalui transformasi kesehatan. Terdapat 6 pilar transformasi kesehatan yang harus dijalankan,pilar pertama adalah transformasi layanan primer yang fokus pada penyediaan layanan kesehatan primer yang terstandarisasi dan teritegrasi. Pilar kedua, transformasi layanan rujukan, fokus pada penyediaan layanan kesehatan yang mudah diakses oleh masyarakat. Pilar ketiga, transformasi ketahanan sistem kesehatan fokus pada kemandirian obat dalam negeri dan penyediaan tenaga cadangan kesehatan. Pilar keempat, transformasi pembiayaan kesehatan. Kemudian pilar kelima, transformasi SDM kesehatan yang fokus pada penyediaan SDM Kesehatan yang berkualitas dan merata. Pilar keenam transformasi teknologi kesehatan yang fokus pada penyediaan layanan kesehatan yang presisi. RAKERKESNAS 2023 mengusung tema Harmoni Transformasi Pusat dan daerah untuk mengoptimalkan dan mempercepat hasil kerja pembangunan.  Sinergi sistem kesehatan nasional agar lebih kuat, siaga, antisipasif, responsif dan tangguh dalam menghadapi ancaman kesehatan, jelas Kadis.

Pada kesempatan ini, Bank BNI juga diundang untuk memberi sosialisasi tentang Penyaluran Dana BOK Puskesmas Kabupaten Jayapura, kemudian dilanjutkan dengan pembahasan Kinerja Puskesmas selama tahun 2022.

Hari kedua, Sekretaris Dinas Kesehatan juga memberi arahan terkait Surat Pertanggungjawaban (SPJ) dan DPA BOK Tahun 2023 kepada seluruh Kepala Puskesmas.  Pada kesempatan ini , turut hadir  petugas Inspektorat Kabupaten Jayapura  sebagai narasumber untuk memberikan materi tentang Petunjuk Pembiayaan Perjalanan Dinas Kesehatan Kabupaten Jayapura.

Pemanfaatan dana BOK dari tahun ke tahun harus dimanfaatkan secara maksimal untuk meningkatkan derajat kesehatan masyarakat dan untuk meningkatkan capaian program terutama dalam Standar Pelayanan Minimal (SPM). 

 

 

Latepost

#PromosiKesehatan

#DinasKesehatanKabJayapura

 

 

 

 

 

Follow and Share:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.